Setiap situasi buruk akan tetap memiliki sisi positif. Jam dinding yang rusak sekalipun akan menunjukkan waktu yang tepat dua kali sehari. Tetap berpikir positif dalam hidup. Allah tahu apa yang terbaik buatmu.
jadikan mutiara ucapan dan kisah hidup mereka sebagai suri tauladan kehidupan kita
Kamis, 01 Juni 2017
Sabtu, 27 Mei 2017
Ketika Doa Belum Dikabulkan
Jangan berkecil hati saat sepertinya belum ada jawaban doa.
Karena terkadang Allah mencintai kita dengan cara yang tidak kita duga dan mungkin tidak kita suka.
Allah memberikan apa yang kita butuhkan, bukan apa yg kita Inginkan..!!
Jumat, 26 Mei 2017
Memperbaiki Diri
Ketika kita memperbaiki hubungan kita dengan Allah, Allah juga akan memperbaiki segala sesuatu untuk kita.
Mari segera perbaiki hubungan kita dengan Allah di bulan Ramadhan ini, bisa jadi ini adalab Ramadhan terakhir kita.
#hikmahsalaf
#nasehatsalaf
#menyambutramadhan
#perbaikidiri
Kamis, 25 Mei 2017
Menghadapi Kesulitan
Ketika keadaan terasa sulit untuk kau jalani, berbaliklah dan hitung nikmat yang sudah kamu terima dari Allah taala sebagai gantinya.
Karena kenikmatan yang kau terima sunggung tak terhitung banyaknya dan kesulitan yang menimpa hanya sesekali saja.
Senin, 22 Mei 2017
Teman Sejati
Teman sejatimu adalah orang yang memperingatkanmu untuk peduli terhadap urusan akhiratmu.
Abdul Qadir Jillani
Minggu, 21 Mei 2017
Mukmin vs Fajir
Sesungguhnya seorang mukmin melihat dosanya seakan-akan dia duduk di bawah sebuah gunung, dia khawatir gunung tersebut menimpanya.
Sedangkan orang fajir (yang gemar berbuat maksiat) dia melihat dosanya seolah-olah seekor lalat yang lewat begitu saja di depan hidungnya.
Teruslah Beramal
Jangan berhenti beramal sholeh
karena takut tidak ikhlas.
Beramal sambil meluruskan
niat lebih baik daripada tidak
beramal sama sekali.
#hikmahsalaf
#nasehatsalaf
#belajarislam
#ayoberamal
Sabtu, 20 Mei 2017
Meraih Kemuliaan Sejati
Seorang ditinggikan derajatnya oleh Allah dengan sebab 4 hal :
Iman, Amal, Jihad dan ilmu.
3 yang pertama harus di atas landasan bagian terakhir yaitu ilmu.
#hikmahsalaf
#mutiarasalaf
#starlight
#beautymountain
Bekal Takwa
Syair Tentang Kematian
تَزَوَّدْ مِنَ التَّقْوَى فَإنَّكَ لَا تَـدْرِيْ إذَا جَنَّ لَيْلٌ ، هَلْ تَعِيْشُ إِلَى الْفَجْرِ؟ !
“Berbekallah dengan ketakwaan, karena engkau tidak mengetahui, tatkala malam telah menyelimuti, apakah engkau masih hidup sampai fajar hari?
فَكَمْ مِنْ صَحِيْحٍ مَاتَ مِنْ غَيْرِ عِلَّةٍ وَكَمْ مِنْ عَلِيْلٍ عَاشَ حِيْنًا مِنَ الدَّهْرِ؟ !
“Betapa banyak orang yang sehat, tiba-tiba mati tanpa sebab. Dan berapa banyak, orang yang sakit, masih merasakan hidup sepanjang tahun.”
وَكَمْ مِنْ صَبِيٍّ يُرْتَجَى طُـوْلُ عُمْرِهِ وَقَدْ نُسِجَتْ أَكْفَانُهُ وَهُوَ لَا يَدْرِيْ ؟ !
“Berapa banyak anak yang mungil begitu diidamkan panjang umurnya, sementara ia tidak tahu, bahwa ternyata kain kafan untuknya kini tengah ditenun.”
وَكَمْ مِنْ عَرُوْسٍ زَيَّنُوْهَا لِزَوْجِـهَا وَقَــدْ قُبِضَتْ رُوْحَاهُمَا لَيْلَةَ الْقَدْرِ !
“Dan betapa banyak pengantin wanita yang mereka hiasi demi pengantin pria, sementara ruh keduanya dicabut di malam yang telah ditentukan.”
#hikmahsalaf
#mutiarasalaf
#belajarislam
#islamituasik
#islamkeren
#beautypict
#syairkematian
Menebar Kebaikan
Ibnu Hazm rahimahullah berkata,
ولو لم ينه عن الشر إلا من ليس فيه منه شيء ولا أمر بالخير إلا من استوعبه؛ لما نهى أحد عن شر ولا أمر بخير بعد النبي صلى الله عليه وسلم
“Seandainya yang melarang dari dosa harus orang yang telah terlepas dosa dan yang memerintahkan kebaikan harus orang yang sudah melakukan kebaikan semua, maka tidak ada lagi yang melarang dari keburukan dan mengajak kebaikan kecuali Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam.” (Akhlaq was Siyar hal. 252-253)
#hikmahsalaf
#mutiarasalaf
#belajarislam
#islamindah
#kitab
#sawah
Jaga Temanmu..!!!
Berilah ribuan kesempatan bagi musuhmu untuk bisa menjadi temanmu, akan tetapi jangan berikan satu kesempatan pun pada temanmu untuk menjadi musuhmu.